WARTAPONOOROGO.COM - Kapolsek Jetis AKP Suwito, S.H., M.H bersama anggota Polsek Jetis menjenguk Ny. Desi Eko. B Bhayangkari istri dari Kani...
WARTAPONOOROGO.COM - Kapolsek Jetis AKP Suwito, S.H., M.H bersama anggota Polsek Jetis menjenguk Ny. Desi Eko. B Bhayangkari istri dari Kanit Sabhara Polsek Jetis Aiptu Eko Budi yang sakit dan dirawat di RSU Muhammadiyah Ponorogo, Selasa (18/2/2020).
Setelah dirawat di RSU Muhammadiyah Ponorogo sekitar 2 hari yang lalu Alhamdulillah Ny. Desi Eko Budi menunjukkan kesembuhan yang cepat terbukti sudah bisa diajak berbicara dan berinteraksi dengan baik ditunjukkan dengan wajahnya yang sudah kelihatan berseri dan bisa tersenyum.

Sengaja anggota Polsek Jetis dipimpin Kapolsek Jetis menjenguk Ny. Desi Eko biar semakin semangkat untuk sembuh lebih besar karena kesembuhan disamping dari obat juga diperlukan motivasi baik dari keluarga besar Polsek Jetis, dengan begitu rasa trauma akibat sakit sedikit demi sedikit akan terobati dan tersingkirkan dengan semangat dari dirinya sendiri, tambahnya.
Aiptu Eko Budi mewakili keluarga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Kapolsek Jetis bersama anggota Polsek Jetis yang selama ini memotivasi dan peduli dengan kondisi istrinya, alhamdulillah diperkirakan dalam waktu dekat sudah boleh pulang, "pungkasnya.(Erc.80/TNT)