Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Breaking News

latest

Kapolsek Ngebel Terima Kunjungan Panitia Pemelihan Kecamatan (PPK) Ngebel.

WARTAPONOROGO.COM, Ponorogo, Ngebel – Bertempat di Ruang Dinas Kapolsek Ngebel, Polres Ponorogo AKP Haryono, S.H. Selasa, (03/03/2020) mener...


WARTAPONOROGO.COM, Ponorogo, Ngebel – Bertempat di Ruang Dinas Kapolsek Ngebel, Polres Ponorogo AKP Haryono, S.H. Selasa, (03/03/2020) menerima kunjungan Petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Ngebel





Kunjungan ini merupakan Kunjungan Silahturahmi, sekaligus memperkenalkan personel Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam Pemilukada tahun 2020” ujar Rini Sudarwati selaku Ketua PPK Ngebel.









Ketua PPK Rini Sudarwati datang ke polsek ngebel bersama empat anggota lainya di antaranya Ririk Fiyawan, Mujiadi, Paidi dan Mujiadi memperkenalkan diri sebagai Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Ngebel dan perlu diketahui PPK Ngebel baru dilantik pada tanggal 29 Februari 2020 oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Ponorogo.





Dalam Kunjunganya Ketua PPK Ngebel Rini Sudarwati menyampaikan bahwa tahapan pemilukada sudah di mulai sehinga perlunya koordinasi dan kerjasama dengan instansi terkait, ketua PPK berharap dapat bekerja sama dan koordinasi yang baik dengan polsek Ngebel sehinga pemilukada dapat berjalan aman dan lancar.





Kapolsek Ngebel AKP Haryono, S.H. didampingi oleh Kanit Intel Aipda Edy Wahono, S.H. saat menerima kunjungan tersebut mengucapkan terimakasih kepada PPK Ngebel bersedia datang melaksanakan silaturahmi ke polsek ngebel, dan memberikan pesan agar PPK untuk tetap menjalankan tugas sesuai Perundang undangan yang telah di tetapkan, dan jangan sekali kali bertindak di luar peraturan, hal ini guna tetap menciptakan iklim yang sejuk di masyarakat dan Kondisi Kamtibmas tetap terkendali dengan baik dan agar tidak ada gejolak di masyarakat.





Kedepannya agar PPK Ngebel agar selalu bersinergi sehingga pentahapan pemilukada 2020 dapat berjalan aman dan sukses, polsek Ngebel siap membantu dan mengamankan semua tahapan pemilukada 2020 agar berjalan aman dan kondusif., tegas Kapolsek Ngebel AKP. Haryono, S.H..,(Bayu)