Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Breaking News

latest

Kapolres Ponorogo Diwakili Wakapolres Dampingi Kunjungan Gubernur Jatim Di Desa Sawoo

    PONOROGO. Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo diwakili Wakapolres Kompol Riyan bersama Forpimda dampingi kunjungan Gubernur Jatim Khof...

 

 

PONOROGO. Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo diwakili Wakapolres Kompol Riyan bersama Forpimda dampingi kunjungan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Desa Tumpuk Kecamatan Sawoo, Rabu (17/1/2024) pukul 13.00 wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Jatim Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa M. Si, OPD Provinsi Jatim, Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko SE, MM, Wakil Bupati Ponorogo Hj. Lisdyarita SH, Dandim 0802 Ponorogo Letkol Inf.Hirta Juni Adriansyah, S.Sos., M.Han, Kapolres Ponorogo di wakili oleh Wakapolres Ponorogo Kompol Riyan Wira Raja Pratama S.I.K, Kepala OPD Pemkab. Ponorogo, Forkompimka Kec. Sawoo dan Kec. Pulung, masyarakat penghuni lokasi.

"Kunjungan kerja Ibu Gubernur Jawa Timur tersebut dalam rangka peresmian Hunian Sementara Tanah Gerak di Kampung Indah Puncak Sidomulyo Lungur Mojo Desa Tumpuk Kecamatan Sawoo Kabupaten Ponorogo, "kata Wakapolres Ponorogo Kompol Riyan.

Kompol Riyan menambahkan, pada kesempatan itu juga dilaksanakan penandatanganan Prasasti Peresmian oleh Gubernur Jawa Timur didampingi Forkopimda Ponorogo.

"Dilanjutkan pengecekan hunian sementara dan penanaman 10 bibit pohon Kalpataru oleh Gubernur Jawa Timur didampingi Forkopimda Ponorogo di lokasi, "pungkasnya.

(humas)